Buka Bersama Yatim di Yayasan PABU Pusat dan Cabang

Donatur Ibu Medina binti Abdul Latief (Direktur Pasaraya)

Pada bulan Ramadhan yang penuh berkah dan maghfiroh ini, Yayasan PABU (Pundi Amal Bakti Ummat) mengadakan Open House Buka Puasa Bersama anak yatim setiap hari, bagi para donatur yang ingin berbagi kebahagiaan dan keceriaan dapat langsung mendatangi Yayasan PABU. Apa yang kita beri mungkin bagi kita tidak seberapa, namun bagi mereka anak yatim adalah sangat luar biasa. Mari kita jadikan bulan Ramadhan ini dengan saling berbagi dan bermanfaat bagi sesama. Open house ini bukan hanya di PABU pusat Jl. Dr. Ratna No.84 D, Jatikramat, Bekasi, namun juga ada di cabang PABU Tangerang Selatan, di Ruko Fortune 8 Blok FB No. 06, Jl. Boulevard Graha Raya, Paku Jaya, Serpong Utara, Tangsel, Banten.

Share Artikel Ini Jika Bermanfaat