Meski PPKM Kota Bekasi Masih Berjalan UPZ PABU Tetap Distribusikan Bantuan Dengan Mengikuti Protokol Kesehatan

Meski PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Kota Bekasi masih berjalan UPZ PABU tetap memberikan bantuan kepada para fakir miskin dan warga yang terpapar COVID-19 dengan cara terjun kemasyarakat mengelilingin dari rumah ke rumah warga kelurahan Jatikramat Kecamatan Jatiasih Kota Bekasi, dengan menggunakan protokol kesehatan.

Sahroni selaku ketua RT.03 RW.02 mengucapkan terimakasih kepada UPZ PABU yang telalh membantu warganya yang terpapar COVID-19. Sementara warga RT.01 RW.05 Kelurahan Jatikramat Kecamatan Jatiasih Ibu Jamiliah juga sangat bersyukur telah mendapatkan bantuan dari PABU.

Fokus pendistribusian bantuan dari UPZ PABU saat ini memang terfokus kepada warga fakir miskin Kelurahan Jatikramat di sejumlah RT karena mereka sangat rentan mengenai urusan pangan.

Pak H. Qodiran selaku Ketua Umum dari PABU mengatakan bahwa “Kita hanya sedikit membantunya, yang penting bermanfaat buat fakir miskin. Dan kami minta kepada 9 cabang PABU untuk lakukan hal yang sama saat ini, agar beban fakir miskin dapat terbantu”.

Share Artikel Ini Jika Bermanfaat

Baca Juga Artikel Yang Serupa

Isra Mikraj bukan sekadar perjalanan luar biasa Nabi Muhammad SAW, tetapi juga membawa pesan mendalam tentang spiritualitas, kebaikan, dan tanggung...

Hai Sahabat PABU…. Ada kabar baik nih dari PABU Foundation. Kami akan menggelar acara santunan untuk santri pelosok dan anak...

Maal, yang dalam bahasa Arab berarti harta atau kekayaan, merupakan segala sesuatu yang diinginkan manusia untuk dimiliki dan disimpan. Dalam...

Berikanlah Kesehatan yang paripurna, kemudahan dan kelancaran rizki, pekerjaan dan segala urusan, Di jauhkan dari segala kesulitan Dan hutang, Keluarga...